Rabu, 05 Agustus 2015

Masa Orientasi Siswa 2015/2016

OPH BLOG'S- MOS diawali dengan Ape lpembukaan yang diikuti oleh seluruh santri Ar-Rohmah pada (17/6) Senin pagi. Selama 5 hari kedepan santri baru akan di MOS-in sebagai tradisi setiap SMA. Dilanjutkan dengan Pantia MOS-Anggota OPH yang mengambil alih santri baru untuk berkumpul di lapangan Darussalam. Disana dibacakan empat peraturan wajib dipenuhi pada saat MOS berlangsung. Salah satunya ‘Panitianyaselalubenar’.

      Santri baru membuat kelompok secara acak, dengan ketua kelompok bergaya yang merupakan suatu ciri khas nama kelompok tersebut yang nama kelompoknya berupa nama-nama tumbuhan. Dilanjutkan dengan penampilan yel-yel setiap kelompok yang telah dibuat sebelumnya. Santri baru tidak hanya menyanyikan yel-yeldan perkenalan seputar Ar-rohmah
tapi juga ada training yang menambah pengetahuan. Diantaranya yaitu tentang kesukesesan, Ilmu Agama, dan ada tentang kewirausahaan serta penerapan langsung oleh peserta.

             Ada jugaselingan games-games diantaranya joget werya-werya, lagu nana panjang, dan sampai yang paling bikin greget Penjinakan bom di kota. Semua gamesnya seru dan menarik yang dapat megadu kekompakan, kefokusan, dan solidaritas.

            “games-gamesnya seru dan keren, itu membuat kita satu kelompok jadi lebih kompak, konsentrasi, dan solidaritas antar sesama” kesanAji, salah satu peserta MOS.

              Pada MOS ini juga peserta dapat saling mengenal dengan teman-teman baru dari seluruh pelosok negeri. Ada yang dari Batam, Lampung, Ternate, Sampai Timika di Papua. Tentu saja dengan apa yang terjadi pada MOS ini sangat berkesan bagi peserta dan panitia yang merupakan kenangan manis selama MOS berlangsung.

          “MOS disini sangat berkesan. Kenapa? Karena MOS ini meninggal kenangan manis pada setiap hati para masing-masing santrinya yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata” aku Rohis, Peserta MOS asal Timika ini.

              Setelah 6 hari berlangsungnya kegiatan MOS, diakhiri dengen perkenalan ekskul dan Apel penutupan oleh Ust. Fahmi –Kepalasekolah SMA Ar-Rohmah.













Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mari jalin silaturahim dengan
Berikan komentar anda untuk kemajuan Blog ini.

.