Kamis, 24 September 2015

Tim Futsal Boarschar, Runner Up!

Skuad Boarschar beserta Coach-nya
        Tim futsal SMA Ar-Rohmah berhasil masuk final untuk pertama kalinya sejak 2008. Tim futsal Boarschar -boarding school Ar-Rohmah keluar sebagai Runner Up di Komipa Golden Cup 2015 di UM (20/9) silam.

        Kompetesi yang diikuti oleh 25 tim dari berbagai SMA sederejat se-malang raya ini, menghadirkan banyak kejutan, terutama untuk tim Boarschar tersendiri. Mereka berhasil melaju sampai final, walau takluk oleh tim berpengalaman, SMAN 7 Malang dengan skor tipis, yaitu 1-0. Kejutan lainnya, di semifinal kala itu bertemu dengan dengan sang juara bertahan, SMA Setia Budi yang juga didalamnya terdapat timnas U-19 berhasil dikalahkan.

        Dari pertandingan pertama hingga partai di final, tim Boarschar yang di mistari oleh Ilham Alif hanya jebol dua kali. Rahasinya adalah kekuatan tembok pertahanan oleh Rizal Ingge. Selain itu salah satu pemain Boarschar menjadi Top Scorer di ajang ini, bernama Hafidz Biswan Sandy. Ia membuka rahasianya bisa menjadi Top Scorer. "Saya nggak tau juga, yang penting itu kita jangan Ambisi Gol dan percaya pada teman" Ungkap Sandy. Ia mengakui kemenangan Ar-rohmah bukan hanya semata-mata dari kekompakan dan kerja keras saja, tapi ada sosok pelatih yang sangat berpengaruh pada tim. "Saya sangat berterima kasih pada coach kami, dia memberi semunya kami, cara bermain dan semangat." Ia pun berharap kedepan tim Boarschar bisa dapat terus-terusan menjadi juara. Bravo Boarschar!

Foto kenang-kenangan setelah meraih Juara
Top Scorer di Komipa Golden Cup 2015, Biswana Sandy
Boarschar, Champione!
Sosok kiper handalan tim Boarschar
Pemanasan sebelum bertanding, tim Boarschar
Pemain tahan banting yang menjadi tembok pertahanan tim, Rizal Ingge
Selfie sek rek..!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mari jalin silaturahim dengan
Berikan komentar anda untuk kemajuan Blog ini.

.